Haloo kak..
Kemeja menjadi baju favorit itu dikenakan di beragam event, baik event formal ataupun non formal. Kalau kaka memang pecinta kemeja, maka wajib tau apa saja yang harus kaka padukan agar kemeja kaka tidak monoton dan bisa menjadi menarik perhatian orang di sekitar.
Berikut ini cara memadukan kemeja agar terlihat trendy
1. Menyisipkan kemeja di satu sisi
Gaya ini cukup simpel dan casual untuk ditiru. Dengan menyisipkan salah satu sisi depan kemeja ke dalam celana dan buka satu kancing kemeja terbawah terlebih dulu sebelum dimasukkan agar terlihat signifikan panjang sisi yang dikeluarkan. Sementara biarkan bagian belakang baju tetap di luar celana.
Gaya ini memang terkesan messy, cocok untuk pembawaan yang santai dan casual. Kaka bisa memadukannya dengan high waist jeans dan sneakers atau heels untuk menambah sentuhan feminim.
2. Gaya klasik dengan kemeja oversized
Manfaatkan kemeja oversized kaka untuk tampil lebih menarik. Padukan kemeja besar dengan high waist jeans, lalu masukan semua sisi kemeja ke dalam celana. Buka 1-2 kancing paling atas sehingga agak terbuka di bagian tulang dada yang menambah kesan seksi.
Kaka bisa menggulung bagian lengan kemeja atau membiarkannya tetap panjang. Cocok untuk gaya santai ke kampus. Bisa tambahkan sneakers atau heels untuk melengkapi tampilan kaka.
3. Gaya klasik 80’s tie-front
Gaya tie-front yang satu ini sudah ada sejak era 80-an. Namun, tetap populer hingga saat ini. Kenakan kemeja kaka dengan cara mengikat bagian depan kedua ujung kemeja menjadi simpul. Aksen ini membuat tampilan kemeja kaka terlihat berbeda.
Kaka bisa memadukannya dengan celana jeans atau midi skirt untuk gaya santai. Kenakan kitten heels dan hand bag untuk melengkapi penampilan saat berpergian.
4. Menggunakan kemeja sebagai outer
Jika kaka bekerja di perusahaan yang cukup fleksibel soal pakaian, menggunakan kemeja sebagai luaran ini bisa dilakukan. Peampilan tetap rapi, namun tidak kaku dan lebih sporty. Kaka bisa memilih kemeja flanel atau kemeja yang sedikit oversized. Bisa juga menggunakan tank top atau t-shirt yang agak pas di tubuh sebagai dalamannnya.
5. Memadukan kemeja dengan rok
Rok apa pun bisa dipadupadankan dengan kemeja. Jika kaka ingin penampilan yang lebih rapi, masukkan semua sisi kemeja ke dalam rok, lalu pilih rok pensil jika untuk penampilan formal. Sementara untuk penampilan lebih santai bisa menggunakan rok A Line atau rok panjang. Bahkan, kemeja juga kerem dipadukan dengan kain lilit.
#beritautama